Saat pesta tiba, bukan hanya kue tart yang dinanti-nantikan, melainkan juga kue-kue pelengkap hidangan. Sebut saja cupcake.

Kue ini seringkali digunakan untuk hidangan penutup saat pesta. Rasanya yang manis, hiasan yang cantik, dan model yang beragam membuat cupcake sangat cocok berada di berbagai acara. Laura, pemilik Laura Cake menuturkan, cupcake memang banyak dipesan untuk mengisi meja dessert saat pesta.

Laura Cake
Laura Cake

Menurutnya, orangorang sangat menyukai cupcake karena bentuknya yang mungil dan rasanya yang enak, sehingga membuat orang-orang tidak terlalu berpikir panjang untuk memakannya. “Biasanya orang malas makan kue yang ukurannya besar, karena takut tidak habis dan efek jangka panjang seperti kadar gula yang dikandungnya,” ungkapnya.

Laura juga sangat senang dalam membuat cupcake, karena proses yang tidak rumit tetapi menghasilkan kue yang cantik. Bahan yang digunakan juga tidak banyak dan pembuatan cupcake ini tidak memakan banyak waktu, sehingga pembuatan dalam jumlah banyak masih mampu dilakukan. Cupcake pun terbukti benar-benar mampu menjadi pemanis meja hidangan.

Hiasan fondant yang bisa dibuat berwarna-warni dan dibentuk dengan sangat menarik membuat kue ini terlihat sangat manis dan elegan. “Favorit banyak orang saat acara pesta pernikahan adalah yang bernuansa pastel dengan hiasan mutiara, sedangkan untuk pesta ulang tahun sendiri anak-anak lebih suka yang berhias tokoh kartun dengan warna senada,” kata Laura. Bagaimana apakah sudah berpikir untuk memasukkan cupcake dalam list dessert pesta Anda?

 

Sumber : SM