
Membekukan Momen Penuh Daya Seni
Karya fotografi dan videografi mempunyai keunikan tersendiri. Sebuah karya, bagi seniman adalah hasil dari sekumpulan pengalaman panjang. Karya itu wujud dari segala kemampuan yang dimiliki oleh sang pembuatnya. Keduanya adalah seni yang saat ini sangat diapresiasi dalam perkembangan zaman. Semua orang sepertinya mampu melakukannya dengan peralatan sederhana hingga yang rumit. Tetapi, karya yang mampu dianggap spesial tetaplah harus didukung dengan kemampuan khusus.